Apakah Anda masih bingung bagaimana cara menggunakan obat tetes mata seperti Insto obat mata? Sama seperti obat jenis lainnya, Anda harus mengetahui bagaimana cara menggunakan obat tetes mata dengan benar. Tujuannya agar manfaat dari obat tetes mata ini berjalan dengan efektif. Yuk, lihat panduan memakainya melalui artikel ini!
Panduan Menggunakan Insto Obat Mata dengan Benar
Langsung saja, berikut ini adalah hal-hal yang bisa Anda lakukan:
1. Pilih Varian yang Tepat Sesuai Masalah Mata
Perlu Anda ketahui bahwa ada banyak jenis obat tetes mata. Sebelum Anda membelinya, Anda harus mengetahui jenis-jenisnya terlebih dahulu. Pastikan membeli obat tetes mata sesuai dengan masalah mata Anda. Contohnya, jika Anda mengalami masalah mata memerah, maka pilih obat tetes mata untuk mata memerah.
2. Lakukan Persiapan dengan Benar
Jika sudah mendapatkan obat tetes mata yang tepat, selanjutnya Anda perlu melakukan persiapan. Pastikan Anda sudah membersihkan atau mencuci tangan dengan air mengalir agar steril. Lalu, bersihkan kotoran atau lendir, di sekitar mata menggunakan bola kapas.
3. Teteskan Obat Mata
Cara meneteskan obat mata dimulai dengan mendongakkan kepala kepala ke belakang. Tujuannya agar obat tetes mata bisa lebih mudah masuk ke dalam mata. Setelah itu, tarik kelopak mata bawah ke bagian bawah agar membentuk kantung kecil. Teteskan obat mata pada bagian kantung mata tersebut. Usahakan ujung botol tidak menyentuh mata atau kelopak mata.
4. Tutup Mata, Jangan Mengucek
Setelah itu, tutup mata selama beberapa detik agar penyerapan obat tetes mata lebih efektif. Jangan pernah mengucek atau mengedipkan mata. Pasalnya, mengucek dan mengedipkan mata bisa menyebabkan penyebaran yang berisiko menimbulkan iritasi. Tenang saja, obat tetes mata akan menyebar secara alami ketika Anda memejamkan mata.
5. Lakukan Kebiasaan Lain
Selain menggunakan obat tetes mata, Anda juga harus melakukan kebiasaan yang bisa membantu meringankan gejala masalah mata. Hindari menatap layar gadget dalam jangka waktu yang lama. Selain itu, usahakan mengkonsumsi makanan bergizi dan air putih.
Itulah pembahasan mengenai panduan menggunakan Insto obat mata dengan benar. Menggunakan obat mata secara efektif akan mempercepat proses penyembuhan mata Anda. Semoga informasi yang diberikan di atas bermanfaat.