Ingin terlihat elegan dan mewah di hari pernikahan? Pastikan Anda hanya memilih model cincin kawin model terbaru yang bergaya mewah agar bisa terlihat lebih mewah dan juga istimewa. Hal ini penting untuk diperhatikan mengingat saat ini ada banyak model cincin yang ada di pasaran.
Banyaknya pilihan model cincin kawin model terbaru terkadang membuat Anda sedikit kesulitan dalam menentukan desain yang tepat. Namun jangan khawatir, karena kami akan coba membantu Anda agar bisa memilihnya. Berikut sudah kami rangkum cara-caranya.
1. Cek Keaslian dan Kualitas Berlian
Jika Anda menginginkan sebuah cincin yang terlihat mewah, pastikan cincin tersebut menggunakan berlian asli dan berkualitas. Jika tidak tahu cara membedakan berlian asli dan palsu, carilah au brand perhiasan ternama agar bisa mendapatkan berlian asli dan berkualitas.
Anda juga bisa meminta penjual untuk membuktikan keaslian berlian. Cara membuktikannya biasanya menggunakan sebuah alat bernama diamond selector yang umumnya tersedia di penjual.
Anda juga bisa mengecek sertifikat berlian. Sertifikat berlian merupakan sebuah surat yang berisi informasi keaslian dan kualitasnya sesuai dengan standar 4C (clarity, color, cutting, carat).
2. Memilih Cincin Emas yang Terjamin Kualitasnya
Dewasa ini ada banyak material cincin yang bisa Anda pilih. Namun sebaiknya Anda memilih material emas saja. Emas bisa menjadi material terbaik untuk cincin pernikahan Anda maupun pasangan.
Ada tiga jenis material emas yang saat ini populer untuk cincin pernikahan. Adapun jenisnya yaitu seperti cincin emas kuning, emas putih dan juga rose gold. Piilh juga jenis emas dengan kadar 18 karat yang sesuai standar SNI (Standar Nasional Indonesia) agar terlihat berkilau.
3. Memilih Desain yang Tepat
Selain memilih jenis cincin yang mewah dari segi material dan berlian yang digunakan, Anda juga harus memperhatikan hal lain yang tak kalah penting. Hal tersebut adalah desain dari cincin pernikahan tersebut.
Saat ini pilihan desain cincin pernikahan yang ada di pasaran tergolong banyak. Tidak semua desain yang ditawarkan mewah, jadi Anda harus tahu kriteria cincin yang mewah itu seperti apa.
Jenis desain cincin pernikahan yang mewah dan elegan umumnya memiliki detail ornamen. Selain itu, desainnya terlihat mewah dan mencolok dibandingkan dengan desain-desain minimalis.
4. Perhatikan Jumlah Berlian pada Cincin
Berlian mewah pada dasarnya memiliki jumlah lebih dari satu. Model cincin yang satu ini merupakan salah satu pilihan yang tepat untuk Anda yang suka dengan . Semakin banyak berliannya, tentu akan semakin elegan.
Namun berlian yang digunakan tidak hanya sekedar banyak. Peletakkan sebuah berlian dan tipe berlian yang digunakan juga bisa mempengaruhi kualitas cincin. Artinya, berliannya tidak hanya sekedar banyak, juga terlihat indah.
5. Menggunakan Berlian Tipe Fancy Diamond
Fancy diamond merupakan sebuah berlian langka dan mewah. Jenis berlian tersebut mudah dibedakan, pasalnya berlian ini memiliki warna mencolok dan indah. Fancy diamond merupakan tipe berlian dengan varian warna kuning, pink, biru, dan lainnya.
Jenis berlian ini tergolong unik. Fancy diamond merupakan tipe berlian langka yang jarang ditemukan. Maka dari itu, orang yang memilikinya akan semakin percaya diri. Warnanya bisa Anda pilih sesuai dengan keinginan dan juga selera masing-masing.
Bagi Anda yang bingung mencari cincin kawin model terbaru, kini Anda bisa mendapatkannya di The Palace yang merupakan salah satu brand perhiasan yang bisa Anda jadikan sebagai bahan pertimbangan. Bagaimana, tertarik untuk memilikinya?.